Saturday, May 26, 2018
Sport
Gareth Bale Supersub Yang menjadi penetu
Gareth Bale mengaku kecewa tak menjadi starter saat Real Madrid vs Liverpool di final Liga Champions 2018. Tapi, dia selalu siap menjadi pembeda untuk El Real.
Madrid memetik kemenangan 3-1 atas Liverpool di final Liga Champions 2018. Di NSC Olimpiyskiy Stadium, Kiev, Minggu (27/5/2018) dinihari WIB, Bale menjadi penentu kemenangan dengan dua gol yang dibukukan.
Sebelum Bale masuk, skor pertandingan Real Madrid vs Liverpool masih 1-1. Karim Benzema pencetak gol El Real, yang dibalas oleh Sadio Mane. Bale menggantikan Isco pada menit ke-61. Dia cuma butuh waktu dua menit 8 detik usai masuk lapangan untuk membukukan namanya di papan skor.
Itu merupakan catatan tercepat kedua seorang pemain pengganti bisa mencetak gol di final Liga Champions. Bale masih kalah cepat dibandingkan dengan pemain Borussia Dortmund, Lars Ricken, yang mencetak gol di final 1997. Sementara gol kedua Bale dibukukan pada menit ke-83 lewat tendangan keras dai luar kotak penalti.
Madrid pun mengakhiri musim dengan raihan trofi Liga Champions, Bale bilang bahwa musim ini berakhir luar biasa. Pemain 28 tahun itu juga senang dengan kontribusi positif yang sudah diberikan untuk klub ibukota Spanyol itu.
"Ini merupakan permainan tim, saya sangat kecewa tak bermain sejak awal tapi memang ada lebih dari 11 pemain. Saya harus memberikan dampak, saya melakukan itu," kata Bale di situs UEFA.
"Merupakan bagian orang lain untuk memberikan komentar --kami tahu apa yang sudah kami capai, dan seberapa bagus kami."
"Kami menelan kekecewaan di liga, tapi ternyata menjadi musim yang hebat. Kami tahu seberapa lapar diri kami. Kami selalu membahasnya di ruang ganti," pemain asal Wales itu menambahkan.
0 Response to "Gareth Bale Supersub Yang menjadi penetu"
Post a Comment